Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Perkembangan Teknologi Internet Sampai Dengan Terkini


Apa itu Internet? Mari coba kita jabarkan Pengertian dari Internet.
Internet merupakan jaringan global komputer dunia, besar dan sangat luas sekali dimana setiap komputer saling terhubung satu sama lainnya dari negara ke negara lainnya di seluruh dunia dan berisi berbagai macam informasi, mulai dari text, gambar, audio, video, dan lainnya.




Internet itu sendiri berasal dari kata Interconnection Networking, yang berarti hubungan dari banyak jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis, dengan menggunakan tipe komunikasi seperti telepon, salelit, dan lainnya.

Dalam mengatur integrasi dan komunikasi jaringan komputer ini menggunakan protokol yaitu TCP/IP. TCP (Transmission Control Protocol) bertugas untuk memastikan bahwa semua hubungan bekerja dengan benar, sedangkan IP (Internet Protocol) yang mentransmisikan data dari satu komputer ke komputer lain. TPC/IP secara umum berfungsi memilih rute terbaik transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman data.

Untuk dapat ikut serta menggunakan fasilitas Internet, Anda harus berlangganan ke salah satu ISP (Internet Service Provider) yang ada dan melayani daerah Anda. ISP ini biasanya disebut penyelenggara jasa internet. Anda bisa menggunakan fasilitas dari Telkom seperti Telkomnet Instan, speedy dan juga layanan ISP lain seperti first media, netzip dan sebagainya.

Internet memberikan banyak sekali manfaat, ada yang bisa memberikan manfaat baik dan buruk. Baik bila digunakan untuk pembelajaran informasi dan buruk bila digunakan untuk hal yang berbau pornografi, informasi kekerasan, dan lain-lainnya yang negatif.

Internet ini memungkinkan pengguna komputer di seluruh dunia untuk saling berkomunikasi dan berbagi informasi dengan cara saling mengirimkan email, menghubungkan komputer satu ke ke komputer yang lain, mengirim dan menerima file dalam bentuk text, audio, video, membahas topik tertentu pada newsgroup, website social networking dan lain-lain.

Di era globalisasi seperti sekarang ini, internet seolah-olah menjadi kebutuhan pokok bagi setiap manusia. Peran serta internet dalam berbagi informasi khusus nya, sudah sangat diperlukan. Hal ini juga makin dipermudah dengan dukungan-dukungan dan layanan-layanan yang diberikan oleh pihak ke tiga, seperti sinyal Wi-fi di cafe-cafe, mall, dsb. Melihat segala kecanggihan dan kehebatan internet, ada baik nya jika kita sekilas flas back mengenai sejarah internet itu sendiri. Internet pada awalnya dimulai pada tahun 1960 oleh ARPANET atau The Advance Research Projects Agency (ARPA) Network Project yang berada di bawah naungan Departemen Pertahanan Amerika Serikat. Karena internet itu sendiri digunakan dikalangan Departemen Pertahanan, jadi otomatis pada awalnya kegunaan internet itu sendiri adalah sebagai bentuk pelayanan militer. Internet digunakan untuk menghubungakan komputer satu dengan yang lainnya; untuk memindahkan data. Seiring dengan perkembangan nya, internet mulai digunakan dilingkungan universitas-universitas di Amerika, selanjut nya semakin berkembang sebagai alat pengiriman email atau elektronik mail antar laboratorium dan juga memposting informasi dengan media komputer. 

Dengan kondisi dan keadaan internet yang semakin tumbuh subur, pengguna internet pun bertambah tiap tahun nya. Pertambahan ini terjadi diseluruh belahan dunia, tidak hanya terjadi di Amerika Serikat. Seperti hasil survei yang dilakukan, pengguna internet pada tahun 1982 secara dramatis terjadi peningkatan pengguna. Hal ini didukung pula dengan kecepatan internet yang semakin bertambah tinggi dibeberapa daerah di Amerika Serikat. Hal tersebut bertentangan dengan apa yang terjadi di dalam ARPANET, penggunaan internet di lahan militer mulai ditinggalkan, sedangkan disuatu kondisi pengguna pribadi untuk internet itu sendiri semakin meningkat. Pengguna juga semakin canggih dalam pemanfaatan internet itu sendiri yaitu dapat mentransmisikan informasi berupa audio dan video, tidak lagi berdasrkan pada teks semata seperti email atau electronic mail. Didalam perkembangan internet itu sendiri, terdapat beberapa general tools didalam jaringan yang sudah banyak diketahui dan digunakan di dalam internet, seperti email, usenet newsgroup, telnet, internet relay chat, dan yang paling umum dan paling banyak digunakan adalah World Wide Web atau kita kenal dengan singkatan WWW.

Perkembangan akan World Wide Web itu sendiri semakin maju dan semakin melonjak pada tahun 1990-an. Pada awal nya, World Wide Web itu sendiri dimulai oleh Tim Berners Lee yang menemukan sebuah program editor dan browser yang dapat menjelajah dari suatu komputer ke komputer lain nya. Pada perkembangan nya World Wide Web atau WWW itu akhirnya dikenal dengan sebutan situs atau Website. Situs atau Website ini terus berkembang semakin dinamis dan interaktif. Dengan semakin berkembanganya website ini, pada tahun 1994 sumber dari elearning.amikom.ac.id dikatan bahwa jumlah website telah menembus angka 3000 alamat halaman web.

Penggunaan internet akan website semakin bergerak dinamis, saking dinamis nya, dunia seolah-olah menjadiborderless. Penggunaan akan internet ini sendiri dapat dilakukan dengan tidak mengenal batas negara, perbedaan waktu, ras, dan lain sebagai nya. Hal ini sungguh-sungguh sangat berbeda dengan teknologi pada saat itu yang terkesan masih sangan sederhana dan mengenal batasan-batasan, seperti misal ya teknologi televisi yang mulai menghentikan siaran nya pada puku 09.00 malam. Selain itu sistem pengiriman surat yang terkesan lamban dan banyak memakan biaya. Pada saat itu internet menjadi teknologi yang paling solutif untuk memecahkan masalah ini. selain itu yang menarik nya dalah, pada dasarnya alamat-alamat halaman yang ada di internet dapat digunakan untuk menyediakan informasi, baik berupa gambar, suara, teks, gambar bergerak ataupun statis dan dihubungkan denganlink-link yang terdapat di Internet.

Didalam sebuah situs atau alamat website dikenal dengan yang namanya domain atau name yang merupakan alamat permanen dari situs didalam internet yang digunakan untuk mengidientifikasi situs tersebut. Didalam domain itu tersebut terdapat sebuah ciri-ciri khusus yang membedakan nya atau instilah nya yang men-segmented kan situs-situs tersebut, misalnya domain yang berkahiran “.org” digunakan untuk sebuah organisasi atau lembaga nonprofit, selain itu domain yang berakhiran “.edu” digunakan untuk kebutuhan dunia pendidikan, ada pula domain yang berakhiran “.gov” yang digunakan untuk situs-situs pemerintahan, dan yang paling terkenal adalah domain yang berakhiran “.com” domain ini merupakan domain yang paling banyak digunakan di dunia. Domain ini meupakan top level domain yang digunakan sebagai kebutuhan komersial. Selain domain-domain yang seperti di atas terdapat pula domain-domain seperti “.mil” yang digunakan untuk kepentingan militer atau angkatan bersenjata. Ada pula domain-domain yang di bedakan berdasarkan negara misalnya “.co.id” digunakan untuk indonesia. Adal pula “.co.my” yang digunakan untuk malaysia, dan masih banyak lagi.

Saat ini Internet memberikan banyak sekali manfaat, ada yang bisa memberikan manfaat baik dan buruk.
Adapun manfaat manfaat internet :
1. Gudang Informasi
adanya Internet, dunia ilmu pengetahuan semakin terbuka bagi kita, penyebaran informasipun semakin cepat, segala informasi di belahan dunia manapun dapat diperoleh dalam sekejap. Search engine yang biasanya digunakan adalah http://www.yahoo.com, http://www.msn.com, dan http://www.yahoo.com

2. Berbelanja Online
Berbelanja dan membeli sesuatu secara instan, saat ini sangat mungkin dilakukan di Internet karena sekarang telah banyak halaman-halaman Web yang ditujukan untuk aktivitas ini, ibarat toko-toko on-line di Internet. Ada beberapa sites yang layak dicoba untuk memulai belanja secara on-line, antara lain adalah :

3. Berita-berita
Sekarang tidak lagi membutuhkan waktu menunggu hingga pagi, hanya untuk membaca berita, banyak sudah halaman-halaman Web yang menyediakan berita-berita dunia secara up-to-date dan selalu diperbaharui dari waktu ke waktu sesuai perkembangan berita yang ada.
contoh :

4. Perpustakaan
Internet juga menyediakan fasilitas Perpustaakan Online, yang berupa kumpulan-kumpulan Web sites dari perpustakaan kelas dunia. Dalam Site ini kita dapat memperoleh buku-buku yang dapat kita baca secara online maupun offline (setelah kita download terlebih dulu) secara gratis, buku-buku tersebut mulai dari ensiklopedia, Novel, Iptek, dan sebagainya. beberapa Web sites penyedia Perpustakaan Online tersebut :

Dampak negative dan positif dari internet :

Dampak Positif:
1. Internet sebagai media komunikasi,
2. Media pertukaran data, dengan menggunakan email, newsgroup, ftp dan www (world wide web) para pengguna internet di seluruh dunia dapat saling bertukar informasi dengan cepat dan murah,
3. Media untuk mencari informasi atau data, perkembangan internet yang pesat, menjadikan www sebagai salah satu sumber informasi yang penting dan akurat,
4. Bisa digunakan sebagai lahan informasi untuk bidang pendidikan, kebudayaan, dan lain-lain,
5. Kemudahan bertransaksi dan berbisnis dalam bidang perdagangan sehingga tidak perlu pergi menuju ke tempat penawaran/penjualan.


Dampak negative :
© Pornografi
© Penipuan
© Perjudian

Sumber:

















































  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar